SAHABAT WHATSAPP BM 25
TANTANGAN MENULIS SETIAP HARI DARI OM JAY
Tulisan ke-30
Untaian Kisah Persahabatan Ku
Kisah ini saya awali dari tentang siapa saya.
Nama saya Rumiati, lahir di Nganjuk, 15 April 1970 tepatnya
di desa Bogo Nglawak Kecamatan Kertosono. Jawa Timur. Saya anak kelima dari
lima bersaudara. Sekarang saya berdomisili di Jalan Hiu Putih XI Blok C 2 Kecamatan
jekan Raya Kota Palangka Raya-Kalimantan Tengah. Kesibukan saya sebagai PNS,
yaitu guru di Madrasah Aliyah negeri (MAN) Kota Palangka Raya Kalimatan Tengah.
Sebagai guru tentunya saya ingin memiliki kemampuan yang
terus menerus terasah, sehingga saya tidak ketinggalan informasi atau ilmu
apapun yang masih berhubungan dengan dunia Pendidikan. Itulah yang sekarang
sedang ku ikuti yaitu belajar menulis di blog yang selama ini belum saya
kuasai. Media blog baru saya geluti semenjak ikut di group Belajar Menulis Persatuan
Guru Republik Indonesia yang diprakarsai oleh Bapak Prof.Dr.Wijaya Kusumah yang
biasa di sebut Om Jay beserta tim solidnya. Group pelatihan ini dibentuk mulai
bulan April 2022.
Saya bergabung karena saya ingin menambah ilmu saya di
bidang menulis dan saya termasuk di group tang terlambat dari teman-teman yang
lain, karena ternyata kegiatan ini sudah dilaksanakan dari beberapa tahun yang
lalu. Saya termasuk di group ke 25 atau Gelombang 25.
Anggota group Belajar
Menulis dari gelombang 25 tercatat 261 peserta. Tapi tentunya yang aktif dalam
mengikuti kegiatan tidak semua. Kemungkinan karena kesibukan yang membuat tidak
aktif untuk mengikuti perkuliahan setiap jadwal yang ditentukan oleh panitia tim
solid Om Jay.
Jadwal perkuliahan ditentukan dalam seminggu tiga kali
pertemuan. Hari Senin malam, Rabu malam, dan Jumat malam, dan waktu pelaksanaan
pukul 19.30 sampai 21.30 WIb. Setelah selesai materi maka dilakukan kegiatan
tanya jawab dengan bapak/ibu pemateri lalu dilanjutkan meresum materi yang sudah
disampaikan narasumber. Kegiatan ini dilakukan sampai 30 kali pertemuan.
Dengan adanya kegiata tersebut tentunya ada hal lain yang
membuat kegiatan ini bertambah menyenangkan. Yaitu pertemanan. Pertemanan WhatsApp
terjalin denga manis. Mengapa bisa dirasakan manis. Ya,,, dari saling berbalas
informasi akhirnya masuk di hati dan terbentuk rasa persahabatan di hati yang
kemungkinan berlanjut di WA japri. Teman bertambah, ilmu bertambah, walau belum
pernah tatap muka.
Panitia penyelenggara Pelatihan Belajar menulis gelombang 25 adalah, Om Jay,
Bpk. Dail Ma’aruf, Bpk. Sigit PN, Bapak Brian Prasetyawan, Bu Lely Suryani, Bu
Aam Nurhasanah, Bu Helwiyah, Bu E. Hasanah, Bu Arofah Afifi.
Teman seperjuangan yang berlanjut menjadi persahabatan, yang
sekantor saya adalah Bu Rusdawati, dan teman nusantara tentunya banyak, namun
karena kesibukan masing-masing jadinya dapat melanjutkan menjadi sahabat WhatsApp.
Namun ada beberapa yang kami merasa cocok dan berlajut ke pertemanan atau bisa
di sebut Sahabat WA….Bu There Martini yang sangat familier sekali, hati saya langsung nyambung ketika berkomunikasi. Dari bahasa yang bu There sampaikan yang ceplas-ceplos itu membuat hati orang mudah menerima dan memahaminya. Dan Ananda Yandri Novita Sari. Dia sebagai ketua kelas kami gelombang 25. Dengan
beliau-beliaulah pertemanan terjalin. Japri pun sering kami lakukan. Bahkan telp pun kami lakukan walau hanya sekedar bertegur sapa. Tanpa terasa
pertalian persahabatan terselip di hati. Walaupun saya kurang mengenal dekat
siapa beliau, bagaimana keadaannya, dimana alamat lengkapnya, itu tidak saya
pikirkan. Hanya lewat ketikan jari pada HP masing-masing kami bisa menjalin
pertemenan. Usia….itu juga tidak terpikirkan. Dengan bu There mungkin kami
seusia, tapi dengan Yandri…jauh ..dia masih muda, kemungkinan bisa menjadi anak
saya….😍😍😍
Itulah sebuah pertemanan,,, tidak memandang siapa dia,umur
berapa, anak atau sudah dewasa. Saling tolong menolong dan mengingatkan sudah
memupuk rasa persaudaraan.
- Hasil dari mengikuti Pelatihan belajar menulis PGRI ini
1. - Mengenal dunia menulis melalui media Blog
2. -Terlatih dalam menuangkan ide
3. - Terlatih dalam menulis
4. - Ilmu pengetahuan di dunia perbukuan
5. - Informasi tentang dunia percetakan
6. -- Dan menghasilkan sebuah buku walau bentuknya
antologi.
😍😍😍
Alhamdulillah Terimakasih OmJay
Semoga Sukses selalu semua... dan selalu dilindungi Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang.
AAmiin
Palangka Raya, 25 Juli 2022
Rumiati - Palangka Raya - Kalteng
Edisi belajar menulis
terima kaasih, saya belum profesor bunda, semoga jadi kenyataan, aamiin
BalasHapus